KOMPAS.com - Pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie ( ASIH) berkomitmen untuk terus memberi perhatian kepada para atlet di Jabar.
Hal itu dilakukan guna meningkatkan dan mengembangkan prestasi olahraga di Jabar.
Komitmen itu disampaikan Ahmad Syaikhu usai menghadiri senam bersama Persatuan Olahraga Senam Massal Indonesia (Posmi) Kota Bogor di Jalan Katulampa Raya Nomor 06, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jumat (11/10/2024).
Syaikhu mengatakan, dibalik kesuksesan Jabar yang meraih hattrick juara di Pekan Olahraga Nasional ( PON) XXI 2024, ada beberapa catatan yang menjadi bahan evaluasi.
"Kita tentu apresiasi Jabar sudah hattrick yang ketiga kalinya ini menjadi juara PON, tetapi demikian ada beberapa evaluasi yang harus menjadi catatan kita," ucap Syaikhu lewat siaran persnya, Jumat.
Baca juga: Pasangan ASIH Siap Atasi Tantangan UMKM di Jabar, dari Permodalan hingga Pemasaran
Syaikhu menyebut, ada sejumlah atlet hingga pelatih asal Jabar yang justru memberikan kontribusinya kepada provinsi lain.
"Misalnya kita ada atlet-atlet di beberapa cabor tertentu ada yang ikutnya ga dari Jawa Barat tapi ke provinsi lain. Begitu juga pelatih yang biasa melatih di sini justru melatih yang lain," ungkapnya.
Menurutnya, hal ini harus menjadi pertanyaan besar. Salah satu faktornya, sebut dia, mungkin kurangnya perhatian dari pemerintah daerah.
"Ini menjadi satu hal yang harus kita evaluasi, apakah tadi faktornya karena masalah tingkat kesejahteraannya atau apa? Itu yang harus kita perhatikan kembali untuk atlet dan pelatih ke depan," imbuhnya.
Di sisi lain, paslon ASIH juga berkomitmen untuk menghadirkan ruang-ruang berekspresi bagi masyarakat, khususnya bagi pemuda dan ibu-ibu.
Baca juga: Aher Pimpin Tim Pemenangan Jabar ASIH, Syaikhu-Ilham Optimistis Menang Pilkada Jabar
"Mereka sering terkendala tempat untuk menyelenggarakan acara. Karena itu, saya kira sudah selayaknya pemerintah provinsi berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk mengadakan ruang-ruang untuk mereka berekspresi," katanya.
Syaikhu menceritakan pengalaman suksesnya saat menjabat sebagai Wakil Wali Kota Bekasi yang bisa membangun Stadion Patriot Candrabhaga.
"Saya ketika jadi Wakil Kota Bekasi, Alhamdulillah bisa mewujudkan kolaborasi antara Pemerintah Kota Bekasi dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat itu sekarang terwujud, yaitu Stadion Patriot Candrabhaga," ujarnya.
"Sebanyak Rp200 miliar dari Pemerintah Kota Bekasi, Rp100 miliar dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Jadi, itu bisa dan menjadi sebuah tempat untuk mengungkapkan sebuah ekspresi berbagai aktivitas khususnya anak muda dan ibu-ibu seperti ini," ucapnya.
Baca juga: Dapat Dukungan Paguyuban Keluarga Minang, ASIH Janji Akan Perbaiki Iklim Industri