KOMPAS.com - Calon Gubernur Jawa Barat (Jabar) nomor urut 3 Ahmad Syaikhu mengapresiasi pidato Prabowo Subianto yang dinilai selaras dengan program dan visi-misi pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (ASIH).
Dia mengatakan itu usai menghadiri pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di Gedung MPR RI, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
"Saya kira ini juga sama dengan visi misi saya dan Pak Ilham Habibie," ujarnya dalam siaran pers.
Ahmad Syaikhu berharap, Indonesia di bawah pimpinan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia Kedelapan akan menjadi negara yang lebih baik ke depannya.
Baca juga: Janjikan Infrastruktur Lancar, Pasangan ASIH Terima Dukungan Ratusan Tokoh Petani Jabar
"Saya hadir langsung pada proses pelantikan Pak Presiden Prabowo Subianto. Harapannya, kami ingin Indonesia ke depan lebih baik," ucapnya.
Syaikhu menegaskan, pasangan ASIH akan tegak lurus dengan pemerintahan Prabowo Subianto jika ditakdirkan memimpin Jabar ke depan.
"Jadi, insyaallah ini bagian dari kami. Insya Allah akan tegak lurus terhadap pemerintahan Pak Prabowo," tegasnya.
Pria yang akrab disapa Ustaz Ahmad Syaikhu itu juga mengapresiasi pidato Prabowo Subianto. Disebutkan bahwa Prabowo berencana membangkitkan kemandirian bangsa dengan tidak bergantung pada luar negeri.
Baca juga: Sales Minuman Diperkosa di Bawah Jembatan Telaga Asih, Polisi Cek CCTV
"Saya apresiasi dengan pidato yang beliau sampaikan. Beliau menyampaikan ada beberapa ketahanan yang harus diupayakan, ketahanan pangan, ketahanan energi, dan ketahanan air,” jelasnya.