Dukung Visi Lingkungan Hidup R1DO, Fahira Idris: Jakarta Wajib Terapkan Politik Hijau

Kompas.com - 19/11/2024, 19:51 WIB
Novyana,
A P Sari

Tim Redaksi

Anggota DPD RI Dapil DKI Jakarta Fahira IdrisDok.Istimewa Anggota DPD RI Dapil DKI Jakarta Fahira Idris

KOMPAS.com — Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Daerah Pemilihan (Dapil) Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta Fahira Idris menekankan bahwa pemimpin Jakarta wajib menerapkan “ politik hijau”, sehingga pengambilan keputusan politik dapat berfokus pada isu lingkungan dan keberlanjutan.

“Saat ini dan kedepan, Jakarta akan terus menghadapi berbagai tantangan lingkungan seperti polusi udara, banjir, kemacetan, dan pengelolaan sampah yang kompleks. Oleh karena itu, pemimpin Jakarta kedepan wajib menerapkan politik hijau,” katanya dalam keterangan tertulis, Selasa (19/11/2024).

Fahira menambahkan, pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil- Suswono (R1DO) memiliki program yang berdimensi politik hijau.

Keduanya menekankan pentingnya pelestarian lingkungan hingga pembangunan berwawasan lingkungan.

“Pasangan nomor urut satu ini sangat menekankan pentingnya pelestarian lingkungan, pengurangan emisi karbon, penggunaan energi terbarukan, pengelolaan sampah yang efektif dan pembangunan yang berwawasan lingkungan,” imbuhnya.

Baca juga: Dukung Program Renovasi RTLH Rido, Fahira Idris Paparkan Alasannya

Dimensi “politik hijau”, lanjut dia, diimplementasikan paslon R1DO melalui beberapa program konkret, di antaranya subsidi panel surya untuk hunian, alokasi anggaran khusus adaptasi perubahan iklim, dan intensif bagi pengguna kendaraan emisi rendah.

“(Lalu) industri dengan energi hijau, memanfaatkan lahan kosong dan atap gedung untuk membangun ruang terbuka hijau (RTH), dan mewajibkan gedung komersial dan perkantoran memanfaatkan atapnya sebagai ruang hijau,” lanjutnya.

Fahira menjelaskan, program subsidi panel surya untuk hunian menjadi salah satu langkah konkret untuk mendukung prinsip utama politik hijau, yakni pengurangan emisi karbon dan penggunaan energi terbarukan.

“Dengan visi lingkungan yang berdimensi politik hijau, hemat saya, pasangan R1DO memiliki solusi konkret terhadap berbagai masalah lingkungan yang dihadapi Jakarta,” paparnya.

Baca juga: Rido Usung Hunian Berkonsep TOD, Fahira Idris: Solusi Perumahan yang Efektif dan Nyata

Selain itu, pemanfaatan atap gedung sebagai ruang hijau juga dapat membantu mengurangi efek urban heat island.Hal ini terjadi karena ada peningkatan suhu di daerah kota akibat permukaan beton dan aspal yang menyerap panas.

Pemanfaatan lahan kosong dan atap gedung sebagai RTH mencerminkan prinsip tata ruang yang berkelanjutan dengan mengoptimalkan ruang yang ada untuk mendukung keseimbangan ekologis di Jakarta.

“Visi lingkungan berdimensi politik hijau dapat menjadikan Jakarta sebagai kota yang lebih layak huni, sehat, dan tangguh terhadap perubahan iklim di masa depan,” ujar Fahira.

Terkini Lainnya
Fahira Idris Usul 2 Rekomendasi untuk IPO PAM Jaya: Perlu Badan Independen dan Format IPO Sosial
Fahira Idris Usul 2 Rekomendasi untuk IPO PAM Jaya: Perlu Badan Independen dan Format IPO Sosial
Fahira Idris Menyapa
Pemprov DKI Jakarta Akan Uji Coba Sekolah Swasta Gratis, Fahira Idris: Langkah Strategis Perluas Akses Pendidikan
Pemprov DKI Jakarta Akan Uji Coba Sekolah Swasta Gratis, Fahira Idris: Langkah Strategis Perluas Akses Pendidikan
Fahira Idris Menyapa
Hardiknas 2025, Fahira Idris Ingatkan Pentingnya Pendidikan untuk Capai Indonesia Emas 2045
Hardiknas 2025, Fahira Idris Ingatkan Pentingnya Pendidikan untuk Capai Indonesia Emas 2045
Fahira Idris Menyapa
Jadikan Buruh Pelaku Aktif Pembangunan, Ini 4 Catatan Fahira Idris
Jadikan Buruh Pelaku Aktif Pembangunan, Ini 4 Catatan Fahira Idris
Fahira Idris Menyapa
Puji Pramono Tebus Belasan Ribu Ijazah, Fahira Idris: Sentuh Akar Persoalan Pendidikan
Puji Pramono Tebus Belasan Ribu Ijazah, Fahira Idris: Sentuh Akar Persoalan Pendidikan
Fahira Idris Menyapa
Fahira Idris Gaungkan Pentingnya Budaya Donor Darah di Jakarta
Fahira Idris Gaungkan Pentingnya Budaya Donor Darah di Jakarta
Fahira Idris Menyapa
Hari Otda, Fahira Idris Paparkan Lima Strategi Menuju Otonomi yang Menyejahterakan
Hari Otda, Fahira Idris Paparkan Lima Strategi Menuju Otonomi yang Menyejahterakan
Fahira Idris Menyapa
Apresiasi Pramono Anung Kukuhkan Pengurus Karang Taruna, Fahira Idris Sampaikan 5 Pesan Ini
Apresiasi Pramono Anung Kukuhkan Pengurus Karang Taruna, Fahira Idris Sampaikan 5 Pesan Ini
Fahira Idris Menyapa
Garis Perjuangan
Garis Perjuangan "Bang Japar" Berbuat dan Bermanfaat, Fahira Idris: Telah Dibuktikan dalam Aksi Nyata
Fahira Idris Menyapa
Hari Kartini, Fahira Idris: Perempuan Indonesia Pilar Peradaban dan Agen Perubahan
Hari Kartini, Fahira Idris: Perempuan Indonesia Pilar Peradaban dan Agen Perubahan
Fahira Idris Menyapa
Pramono Dorong Transformasi Bank DKI, Fahira Idris Sampaikan 6 Catatan
Pramono Dorong Transformasi Bank DKI, Fahira Idris Sampaikan 6 Catatan
Fahira Idris Menyapa
5 Rekomendasi Fahira Idris untuk Pusat dan Daerah dalam Penyusunan RKP dan Kebijakan Fiskal
5 Rekomendasi Fahira Idris untuk Pusat dan Daerah dalam Penyusunan RKP dan Kebijakan Fiskal
Fahira Idris Menyapa
Direktur IT Bank DKI Dipecat, Ini 6 Rekomendasi Fahira Idris Terkait Manajemen IT
Direktur IT Bank DKI Dipecat, Ini 6 Rekomendasi Fahira Idris Terkait Manajemen IT
Fahira Idris Menyapa
Fahira Idris: Dugaan Pemerkosaan oleh Dokter PPDS Kejahatan Luar Biasa
Fahira Idris: Dugaan Pemerkosaan oleh Dokter PPDS Kejahatan Luar Biasa
Fahira Idris Menyapa
Fahira Idris Rekomendasikan 5 Pengendalian Inflasi untuk BPS DKI Jakarta
Fahira Idris Rekomendasikan 5 Pengendalian Inflasi untuk BPS DKI Jakarta
Fahira Idris Menyapa
Bagikan artikel ini melalui
Oke