PDI-P Jatim Targetkan Perolehan Kursi Legislatif di Tapal Kuda Naik pada Pemilu 2024

Kompas.com - 14/03/2023, 15:43 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Plh Ketua DPD PDI-P Jawa Timur Budi Sulistyono dalam rapat Konsolidasi Akbar PDI-P Daerah Pemilihan (Dapil) III Jatim di kawasan Tapal Kuda, tepatnya di Gedung Olah Raga (GOR) Tawang Alun, Banyuwangi, Senin (13/3/2023).DOK. Humas PDI-P Plh Ketua DPD PDI-P Jawa Timur Budi Sulistyono dalam rapat Konsolidasi Akbar PDI-P Daerah Pemilihan (Dapil) III Jatim di kawasan Tapal Kuda, tepatnya di Gedung Olah Raga (GOR) Tawang Alun, Banyuwangi, Senin (13/3/2023).

KOMPAS.com – Pelaksana Harian (Plh) Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Jawa Timur (Jatim) Budi Sulistyono mengatakan, pihaknya menargetkan kenaikan kursi legislatif di Tapal Kuda, yaitu Kabupaten Banyuwangi, Situbondo, dan Bondowoso, pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Hal itu dia sampaikan dalam Rapat Konsolidasi Akbar PDI-P Daerah Pemilihan (Dapil) III Jatim di kawasan Tapal Kuda, tepatnya di Gedung Olah Raga (GOR) Tawang Alun, Banyuwangi, Senin (13/3/2023).

Pria yang akrab disapa Kanang itu menyebutkan, untuk mencapai target tersebut, dibutuhkan kerja keras dan soliditas kader dalam meraih simpati rakyat.

“Kader kami ada yang jadi bupati, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), dan ada fraksi di semua tingkatan. Ini harus berkomunikasi secara aktif untuk benar-benar bekerja melayani rakyat serta menambal apa yang menjadi kekurangan kita,” katanya dalam siaran pers.

Baca juga: Hadiri Konsolidasi Akbar PDIP se-Malang Raya, Said Abdullah Ajak Kader Banteng Menangkan Pemilu 2024

Kanang mengatakan, PDI-P Jatim juga harus menambah mesin-mesin politik baru untuk mencapai target tersebut, seperti komunitas-komunitas sebagai lumbung suara PDI-P.

“Jika ini sudah kami lakukan, kami optimistis PDI-P bisa kembali menjadi pemenang pada Pemilu 2024 nanti,” ujarnya.

Mantan Bupati Ngawi dua periode tersebut menjelaskan, suara PDI-P berpotensi naik di semua wilayah di Jawa Timur, termasuk di dapil III.

Hal itu didukung penelitian berbagai hasil lembaga survei yang menyebutkan PDI-P bakal memenangkan Pemilu 2024 secara nasional, termasuk menang besar di Jatim.

Kanang mencontohkan, Banyuwangi yang menjadi salah satu basis kuat PDI-P pada Pemilu 2024 mampu menaikkan perolehan kursi, baik di level Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI), DPRD Jatim, maupun DPRD Banyuwangi.

Baca juga: PDI-P Jatim Optimistis Raihan Kursi pada Pemilu 2024 Lampaui Pemilu 1999

Dia memaparkan, untuk kursi DPR RI, pihaknya menargetkan dua kursi dari dapil III Jatim pada Pemilu 2024 dengan berkaca dari perolehan satu kursi pada Pemilu 2019.

Untuk kursi di DPRD Jatim, PDI-P Jatim menargetkan tiga kursi pada Pemilu 2024 dari dua kursi pada Pemilu 2019.

Kemudian, PDI-P Jatim menargetkan 21 kursi DPRD Banyuwangi pada Pemilu 2024 atau naik dari 12 kursi pada Pemilu 2019.

DPC Banyuwangi siap

Pada kesempatan yang sama, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P Banyuwangi I Made Cahyana Negara menegaskan, Kabupaten Banyuwangi siap untuk kembali meraih kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

Sebab, kata Made, DPC Banyuwangi berhasil menyelesaikan konsolidasi internal hingga membentuk struktur partai di tingkat ranting serta membentuk sayap dan badan partai.

Baca juga: Pemilu 2024, PDI-P Surabaya Targetkan Menang di Atas 50 Persen

"Malam ini kami rencanakan dengan baik bagaimana mendesain agar pada Pemilu 2024 kita menang hattrick," ujar Ketua DPRD Banyuwangi tersebut.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mengingatkan pesan Ketua Umum (Ketum) PDI-P Megawati Soekarnoputri agar seluruh kader partai tetap solid dalam melakukan kerja kerakyatan mendekati Pemilu 2024.

"Pesan Ibu Ketum, kalau kami solid 50 persen kemenangan sudah ada di tangan kita," tuturnya.

Politisi PDI-P itu mengatakan, pihaknya akan menyelaraskan koordinasi tiga pilar di Banyuwangi untuk merumuskan skema kerja kepartaian dan kerja kerakyatan. Hal ini untuk menjaga kemenangan PDI-P di Banyuwangi.

Adapun konsolidasi akbar di Banyuwangi dihadiri jajaran pengurus DPD PDI-P Jatim, DPC PDIP Banyuwangi, Situbondo dan Bondowoso, kepala daerah dan wakil kepala daerah kader banteng yang berasal dari dapil III Jatim, Pimpinan DPRD, serta anggota DPRD Kabupaten se-dapil III, DPRD Provinsi, dan DPR RI.

Baca juga: Pesan Said Abdullah untuk Anggota Fraksi PDI-P Se-Jatim: Jangan Coreng Nama Partai

Pada kesempatan itu, dilakukan pula pemberian penghargaan kepada senior PDI-P Banyuwangi, Situbondo, dan Bondowoso.

Konsolidasi akbar itu turut dimeriahkan penampilan 120 penari Jejer Gandrung dari berbagai Sekolah Menenah Pertama (SMP) se-Kabupaten Banyuwangi, pembagian 500 paket sembako pada 500 keluarga tidak mampu, serta santunan kepada 10 anak yatim.

Terkini Lainnya
Solusi Air Bersih untuk Sidoarjo, Risma Akan Manfaatkan Optimal Potensi Kali Porong
Solusi Air Bersih untuk Sidoarjo, Risma Akan Manfaatkan Optimal Potensi Kali Porong
PDIPerjuangan Jawa Timur
Relawan Anies Baswedan Tulungagung Deklarasikan Dukungan untuk Risma-Gus Hans di Pilkada 2024
Relawan Anies Baswedan Tulungagung Deklarasikan Dukungan untuk Risma-Gus Hans di Pilkada 2024
PDIPerjuangan Jawa Timur
Dukungan Mengalir, Risma Siap Wujudkan Perubahan bagi Petani dan Masyarakat Kecil
Dukungan Mengalir, Risma Siap Wujudkan Perubahan bagi Petani dan Masyarakat Kecil
PDIPerjuangan Jawa Timur
Pendangkalan Sungai di Madiun Kerap Sebabkan Banjir, Ini Solusi Risma
Pendangkalan Sungai di Madiun Kerap Sebabkan Banjir, Ini Solusi Risma
PDIPerjuangan Jawa Timur
Kunjungi Padepokan IKSPI Kera Sakti Madiun, Risma Janji Jaga Keberlanjutan Pencak Silat di Jatim
Kunjungi Padepokan IKSPI Kera Sakti Madiun, Risma Janji Jaga Keberlanjutan Pencak Silat di Jatim
PDIPerjuangan Jawa Timur
Elemen Masyarakat Jatim Desak Netralitas ASN dan Aparat dalam Pilkada, Ini 7 Poin Tuntutannya
Elemen Masyarakat Jatim Desak Netralitas ASN dan Aparat dalam Pilkada, Ini 7 Poin Tuntutannya
PDIPerjuangan Jawa Timur
Berbekal Pengalaman di Surabaya, Risma Akan Normalisasi Kali Porong demi Air Bersih bagi Warga
Berbekal Pengalaman di Surabaya, Risma Akan Normalisasi Kali Porong demi Air Bersih bagi Warga
PDIPerjuangan Jawa Timur
Risma Ikut Berselawat di Surabaya, Jemaah Sebut Rindu akan Kepemimpinannya
Risma Ikut Berselawat di Surabaya, Jemaah Sebut Rindu akan Kepemimpinannya
PDIPerjuangan Jawa Timur
Dorong Kemandirian Perajin Batik Magetan, Risma Tawarkan Bantuan Pelatihan Jahit dan Modal Awal
Dorong Kemandirian Perajin Batik Magetan, Risma Tawarkan Bantuan Pelatihan Jahit dan Modal Awal
PDIPerjuangan Jawa Timur
Risma Janji Wujudkan Fasilitas Pendidikan Setara untuk Pesantren dan Madrasah di Jatim 
Risma Janji Wujudkan Fasilitas Pendidikan Setara untuk Pesantren dan Madrasah di Jatim 
PDIPerjuangan Jawa Timur
Tanggapi Keluhan Pedagang Pasar di Sidoarjo, Risma Janji Berikan Solusi Konkret
Tanggapi Keluhan Pedagang Pasar di Sidoarjo, Risma Janji Berikan Solusi Konkret
PDIPerjuangan Jawa Timur
Inisiasi Pembangunan Tanggul Pesisir Bangkalan-Sumenep, Risma Dapat Dukungan Masyarakat Setempat
Inisiasi Pembangunan Tanggul Pesisir Bangkalan-Sumenep, Risma Dapat Dukungan Masyarakat Setempat
PDIPerjuangan Jawa Timur
Ingatkan Masyarakat Jatim Pilih Pemimpin Amanah, KH Imron Fauzi: Risma Telah Membuktikan di Surabaya
Ingatkan Masyarakat Jatim Pilih Pemimpin Amanah, KH Imron Fauzi: Risma Telah Membuktikan di Surabaya
PDIPerjuangan Jawa Timur
Jatim Kerap Defisit Air, Ini Solusi yang Disiapkan Risma-Gus Hans 
Jatim Kerap Defisit Air, Ini Solusi yang Disiapkan Risma-Gus Hans 
PDIPerjuangan Jawa Timur
Tak Perlu Tunggu Jadi Gubernur, Risma Siap Latih Nelayan Jawa Timur Olah Ikan Pascapanen
Tak Perlu Tunggu Jadi Gubernur, Risma Siap Latih Nelayan Jawa Timur Olah Ikan Pascapanen
PDIPerjuangan Jawa Timur
Bagikan artikel ini melalui
Oke