Rekam Jejak Anies dalam Pemberantasan Korupsi di Indonesia

Kompas.com - 18/01/2024, 21:31 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

Calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar tiba di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (17/1/2024).KOMPAS.com / IRFAN KAMIL Calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar tiba di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Rabu (17/1/2024).

KOMPAS.COM – Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan menegaskan bahwa komitmen dirinya dan calon wakil presiden (cawapres) Gus Muhaimin dalam pemberantasan korupsi bukan hanya karena menjadi capres dan cawapres. Namun komitmen ini sudah yang lama mereka dijalankan.

"Kami berkomitmen bukan sekadar, karena saat ini menjadi tanggung jawab untuk capres dan cawapres, dan diminta komitmennya di KPK,” kata Anies didampingi Gus Muhaimin ketika tampil menjadi pemapar pertama dalam acara Paku Integritas Calon Presiden dan Wakil Presiden yang digelar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), di Gedung KPK, Jakarta Rabu (17/1/2024).

Anies mengungkapkan bahwa komitmen untuk terlibat dalam pemberantasan korupsi sudah lama dijalankan.

Ia mengatakan, ketika masih menjadi mahasiswa, dirinya sudah aktif memerangi praktek-praktek korupsi di era korupsi kolusi dan nepotisme (KKN) merajalela.

Baca juga: Dorong Penuntasan RUU Perampasan Aset, Anies: Koruptor Harus Dimiskinkan

Kemudian komitmen itu berlanjut, ketika bertugas menjadi akademisi dan dipercaya menjadi Rektor Universitas Paramadina.

“Kami menetapkan mata kuliah anti korupsi, sebagai mata kuliah wajib yang harus diambil oleh setiap mahasiswa, dan waktu bekerja sama dengan KPK," kata Anies.

“Barangkali menjadi satu-satunya Universitas di Indonesia, bahkan mungkin di dunia yang menjadikan mata kuliah anti korupsi sebagai mata kuliah wajib, dan tujuannya seperti disampaikan bapak Gufron tadi diaspek pendidikan untuk mematikan suplai potensi koruptor,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (18/1/2024).

Lalu komitmen itu dilanjutkan ketika Anies bertugas menjadi Gubernur DKI Jakarta. Ia pun membuat KPK di Ibu Kota Jakarta

“Ini dikerjakan untuk mencegah tindak korupsi di dalam Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Soal ini soal serius, bukan soal main-main, bukan soal guyonan, ini adalah persoalan korupsi yang amat mendasar harus dibereskan,” tegasnya.

Baca juga: Anies Baswedan: Pemberantasan Korupsi Harus Dimulai dari Presiden

Anies mengatakan, komitmen yang disampaikannya tersebut adalah komitmen lanjutan dari yang sudah dikerjakan selama ini.

“Ini adalah komitmen lama yang akan kami teruskan, Insya Allah ketika kami ditugaskan, maka integritas menjadi faktor nomor satu dalam penentuan-penentuan dipemerintah,” tuturnya.

Anies juga berjanji akan memegang dan menjalankan komitmen dalam pemberantasan korupsi saat terpilih jadi presiden. Hal ini dilakukan mulai dari penyusunan kabinet, penyusunan pimpinan lembaga, dan pimpinan KPK.

“Ini semua bagian dari komitmen kita untuk mengembalikan kepercayaan rakyat kepada pemimpin, kepercayaan rakyat kepada pemerintah bisa pulih kembali, dan dengan kepercayaan, kami yakin Indonesia bisa meraih apa dijanjikan oleh kemerdekaan,” ujar Anies.

“Hal tersebut hanya bisa dicapai, bila kita menjunjung tinggi integritas, kompentesi dan inilah komitmen yang kami berikan kepada rakyat Indonesia,” ujarnya.

 

Terkini Lainnya
Anies Apresiasi Wartawan yang Ikut Kegiatan Kampanye Nonstop
Anies Apresiasi Wartawan yang Ikut Kegiatan Kampanye Nonstop
Perubahan Untuk Rakyat
Ribuan Pendukung Padati Kampanye Akbar Amin di JIS, Anies: Jaga Ketertiban dan Saling Lindungi
Ribuan Pendukung Padati Kampanye Akbar Amin di JIS, Anies: Jaga Ketertiban dan Saling Lindungi
Perubahan Untuk Rakyat
Kisah Ratusan Ribu Relawan Hadiri Kampanye Amin, dari Ban Bocor, Naik Sepeda, hingga Pakai Kursi Roda
Kisah Ratusan Ribu Relawan Hadiri Kampanye Amin, dari Ban Bocor, Naik Sepeda, hingga Pakai Kursi Roda
Perubahan Untuk Rakyat
Tanggapi Animo Masyarakat yang Datang Saat Kampanye Akbar Amin di JIS, JK: Jangan Curi Suara Rakyat
Tanggapi Animo Masyarakat yang Datang Saat Kampanye Akbar Amin di JIS, JK: Jangan Curi Suara Rakyat
Perubahan Untuk Rakyat
Kumpul Akbar Amin, Ibu-ibu Siapkan Dapur Umum untuk Pendukung dan Relawan
Kumpul Akbar Amin, Ibu-ibu Siapkan Dapur Umum untuk Pendukung dan Relawan
Perubahan Untuk Rakyat
Timnas Amin: Kumpul Akbar Tampilkan Keragaman dan Kesatuan Pendukung
Timnas Amin: Kumpul Akbar Tampilkan Keragaman dan Kesatuan Pendukung
Perubahan Untuk Rakyat
Masa Kampanye Segera Berakhir, Timnas Amin Sayangkan Ada 2 Paslon Berkampanye di DKI Jakarta
Masa Kampanye Segera Berakhir, Timnas Amin Sayangkan Ada 2 Paslon Berkampanye di DKI Jakarta
Perubahan Untuk Rakyat
Membeludak, Antrean War Tiket Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah Diserbu Masyarakat
Membeludak, Antrean War Tiket Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah Diserbu Masyarakat
Perubahan Untuk Rakyat
Debat Terakhir, Timnas Amin: Anies Akan Tampil Terbaik karena Menguasai Topik Sejak Lama
Debat Terakhir, Timnas Amin: Anies Akan Tampil Terbaik karena Menguasai Topik Sejak Lama
Perubahan Untuk Rakyat
TPD Amin Sumbar Optimistis Anies-Muhaimin Raih Suara 80 Persen di Ranah Minang
TPD Amin Sumbar Optimistis Anies-Muhaimin Raih Suara 80 Persen di Ranah Minang
Perubahan Untuk Rakyat
Anies Janjikan Pembangunan 11 Stadion Internasional dan Jaminan Hari Tua bagi Atlet
Anies Janjikan Pembangunan 11 Stadion Internasional dan Jaminan Hari Tua bagi Atlet
Perubahan Untuk Rakyat
Ceramah di Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah Batam, Anies Doakan Palestina Lepas dari Agresi Israel
Ceramah di Masjid Sultan Mahmud Riayat Syah Batam, Anies Doakan Palestina Lepas dari Agresi Israel
Perubahan Untuk Rakyat
Berkunjung ke Batam, Anies Paparkan Gagasan untuk Ringankan Beban Ekonomi Keluarga Indonesia
Berkunjung ke Batam, Anies Paparkan Gagasan untuk Ringankan Beban Ekonomi Keluarga Indonesia
Perubahan Untuk Rakyat
Rekam Jejak Anies dalam Pemberantasan Korupsi di Indonesia
Rekam Jejak Anies dalam Pemberantasan Korupsi di Indonesia
Perubahan Untuk Rakyat
Anies Baswedan Berkomitmen Selesaikan Status Ketenagakerjaan Non-ASN
Anies Baswedan Berkomitmen Selesaikan Status Ketenagakerjaan Non-ASN
Perubahan Untuk Rakyat
Bagikan artikel ini melalui
Oke