Bansos Efektif Perkecil Kesenjangan Ekonomi di Jakarta, Fahira Idris Ingin Bansos DKI Diperluas dan Diperbesar

Kompas.com - 21/12/2023, 14:38 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Fahira Idris dalam sebuah kesempatan.DOK. Humas Tim Kampanye Fahira Idris Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Fahira Idris dalam sebuah kesempatan.

KOMPAS.com - Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) Fahira Idris mengungkapkan, bantuan sosial (bansos) merupakan kebijakan redistribusi kesejahteraan yang efektif sebagai daya dorong untuk memperkecil kesenjangan ekonomi dan sosial di Jakarta. 

Pasalnya, beragam bansos di Jakarta saat ini sangat berdampak untuk meringankan pengeluaran dan biaya hidup warga sehari-hari sehingga memungkinkan warga untuk menabung dan memiliki aset. 

Selain itu, Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta adalah provinsi yang memiliki jumlah program bansos terbesar dan terluas di Indonesia. 

“Itulah kenapa berbagai program bansos ini harus dipastikan tetap berjalan dan bertambah manfaat serta penerima,” ujar Fahira dalam siaran pers, Kamis (21/12/2023).

Selain itu, kata Fahira, berbagai bansos yang diterima warga Jakarta tidak hanya meringankan keperluan kehidupan sehari-hari.

Baca juga: Fahira Idris: Majelis Taklim di Jakarta Lahirkan Muslimah-muslimah Tangguh dan Berilmu

Lebih dari itu, bansos menjadi pondasi untuk mempercepat terbentuknya keluarga-keluarga berdaya dan mandiri, salah satunya dalam bidang ekonomi.

Menurutnya, intervensi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk meringankan biaya hidup sehari-hari warga melalui bansos adalah strategi paling efektif mempercepat kesejahteraan warga.

“Melalui bansos yang tepat sasaran dan tujuan, kemandirian ekonomi warga semakin cepat terbentuk karena bisa menyisihkan pendapatannya untuk menabung dan memiliki aset,” ungkapnya. 

Senator Jakarta itu berharap, bansos dapat menjadikan warga prasejahtera bertransformasi menjadi keluarga sejahtera.

Oleh karenanya, Fahira mengajak warga Jakarta berkolaborasi memastikan ragam bansos yang selama ini bergulir dan memberi dampak positif bagi kehidupan tetap berjalan dan diperluas manfaat serta jumlah penerimanya. 

Kombinasi bansos

Lebih lanjut, Fahira mengatakan, pihaknya akan terus memberikan pendampingan bagi warga Jakarta yang memenuhi syarat menerima bansos, tetapi mengalami kendala dalam mengakses beragam bansos.

Calon anggota legislatif (caleg) DPD Daerah Pemilihan (Dapil) DKI Jakarta pada Pemilu 2024 itu juga memastikan program-program bansos untuk Jakarta akan dikombinasikan dengan program-program subsidi dan jaminan sosial lain.

Kombinasi bansos dengan program subsidi dan jaminan sosial lain, seperti bidang kesehatan dan jaminan sosial bidang ketenagakerjaan, yang meliputi jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, jaminan pensiun, dan jaminan hari tua.

“Semoga ragam bansos di Jakarta yang dikombinasikan dengan program-program subsidi dan jaminan sosial menjadi katalisator bagi semua warga untuk lebih sejahtera. Mari kita berkolaborasi memastikannya,” terangnya.

Sebagai informasi, Jakarta memiliki beragam bansos, mulai dari Kartu Jakarta Sehat Plus, Kartu Jakarta Pintar Plus, Kartu Anak Jakarta, Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul, Kartu Pekerja, Kartu Jakarta Penyandang Disabilitas, Program Subsidi Pangan Murah, hingga Kartu Lansia Jakarta dan bansos lainnya.

Baca juga: Tak Setuju RUU DKJ, Fahira Idris: Gubernur Jakarta Harus Dipilih Langsung oleh Rakyat

Terdapat juga berbagai program bansos untuk pemberdayaan masyarakat melalui berbagai organisasi/lembaga kemasyarakatan dan keagamaan. 

Terkini Lainnya
Fahira Idris Dukung Program Dana RW 1 Miliar Per 5 Tahun R1DO untuk Pemerataan Pembangunan Jakarta
Fahira Idris Dukung Program Dana RW 1 Miliar Per 5 Tahun R1DO untuk Pemerataan Pembangunan Jakarta
Fahira Idris Menyapa
Penuhi Kebutuhan Jakarta, Fahira Idris: R1DO Siapkan 1 Juta Lapangan Kerja
Penuhi Kebutuhan Jakarta, Fahira Idris: R1DO Siapkan 1 Juta Lapangan Kerja
Fahira Idris Menyapa
Dukung Visi Lingkungan Hidup R1DO, Fahira Idris: Jakarta Wajib Terapkan Politik Hijau
Dukung Visi Lingkungan Hidup R1DO, Fahira Idris: Jakarta Wajib Terapkan Politik Hijau
Fahira Idris Menyapa
Dukung Program Renovasi RTLH
Dukung Program Renovasi RTLH "Rido", Fahira Idris Paparkan Alasannya
Fahira Idris Menyapa
"Rido" Usung Hunian Berkonsep TOD, Fahira Idris: Solusi Perumahan yang Efektif dan Nyata
Fahira Idris Menyapa
Ringankan Biaya Hidup, Fahira Idris Minta R1DO Lanjutkan Subsidi Transportasi Publik
Ringankan Biaya Hidup, Fahira Idris Minta R1DO Lanjutkan Subsidi Transportasi Publik
Fahira Idris Menyapa
Muda Punya Usaha, Fahira Idris: Program Konkret R1DO untuk Gen Z dan Milenial Jakarta
Muda Punya Usaha, Fahira Idris: Program Konkret R1DO untuk Gen Z dan Milenial Jakarta
Fahira Idris Menyapa
Dukung Program “Ketupat” Paslon R1DO, Fahira Idris: Cocok untuk Ibu Rumah Tangga yang Ingin Buka Usaha
Dukung Program “Ketupat” Paslon R1DO, Fahira Idris: Cocok untuk Ibu Rumah Tangga yang Ingin Buka Usaha
Fahira Idris Menyapa
R1DO Akan Sediakan Dokter Keliling Rumah Gratis, Fahira Idris: Solusi yang Relevan
R1DO Akan Sediakan Dokter Keliling Rumah Gratis, Fahira Idris: Solusi yang Relevan
Fahira Idris Menyapa
Dari Sekolah Gratis hingga Pusat Pelatihan Teknologi, Fahira Idris Yakin Paslon Rido Akan Tingkatkan Pendidikan di Jakarta
Dari Sekolah Gratis hingga Pusat Pelatihan Teknologi, Fahira Idris Yakin Paslon Rido Akan Tingkatkan Pendidikan di Jakarta
Fahira Idris Menyapa
Ridwan Kamil-Suswono Tandatangani Pakta Integritas, Fahira Idris Beberkan Poin-poin Kesepakatannya
Ridwan Kamil-Suswono Tandatangani Pakta Integritas, Fahira Idris Beberkan Poin-poin Kesepakatannya
Fahira Idris Menyapa
Fahira Idris Dukung Komitmen Paslon RIDO Cabut Saham Pemprov Jakarta di Perusahaan Bir
Fahira Idris Dukung Komitmen Paslon RIDO Cabut Saham Pemprov Jakarta di Perusahaan Bir
Fahira Idris Menyapa
Fahira Idris Ingin Senam Tera Dipromosikan untuk Bantu Sehatkan Masyarakat
Fahira Idris Ingin Senam Tera Dipromosikan untuk Bantu Sehatkan Masyarakat
Fahira Idris Menyapa
Soal Kunjungan Kenegaraan Prabowo, Fahira Idris: Semoga Politik Luar Negeri Indonesia Lebih Asertif
Soal Kunjungan Kenegaraan Prabowo, Fahira Idris: Semoga Politik Luar Negeri Indonesia Lebih Asertif
Fahira Idris Menyapa
Judi Online Merusak dan Jadi Beban Bangsa, Fahira Idris: Harus Ada Terobosan Luar Biasa
Judi Online Merusak dan Jadi Beban Bangsa, Fahira Idris: Harus Ada Terobosan Luar Biasa
Fahira Idris Menyapa
Bagikan artikel ini melalui
Oke