JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai bentuk dukungan terhadap program Pemerintah dalam menciptakan sumber daya manusia unggul (SDM Unggul), Partai Golongan Karya ( Golkar) membangun Golkar Academy.
Dengan begitu, kualitas SDM partai berlambang Pohon Beringin tersebut dalam berpolitik dapat semakin meningkat.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto saat memberikan sambutan pada acara silaturahmi dengan Fraksi Partai Golkar (FPG) DPR-RI, Ketua DPD Partai Golkar provinsi, Pimpinan DPRD provinsi, kabupaten atau kota seluruh Indonesia hasil Pemilu April 2019 di Ritz Carlton, Jakarta, Sabtu (14/9/2019).
"Partai Golkar akan mempersiapkan Golkar Academy yang setara dengan D3," ujar Airlangga.
Baca juga: Ketum Golkar Bekali Ratusan Caleg Terpilih dari Partainya
Perizinannya sendiri, lanjut Airlangga, tengah diupayakan rampung tahun 2019 ini oleh Ferdiansyah yang merupakan kader sekaligus Anggota Komisi X DPR RI.
"Dalam periode sampai 22 Oktober mengantongi izin Golkar Academy," terang Airlangga.
Selain untuk menciptakan kader, Golkar Academy akan dibuat terbuka untuk umum dengan jenjang pendidikan D1, D2, dan D3," pungkas Menteri Perindustrian tersebut.