KOMPAS.com – Mewakili partainya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan dukungan terhadap pemberlakuan new normal.
“Sebelum vaksin Covid-19 ditemukan, kami mendukung langkah pemerintah untuk memberlakukan new normal. Masyarakat dapat menjalankan aktivitas seperti biasa dengan memperhatikan protokol kesehatan secara ketat,” kata Airlangga, seperti dalam keterangan tertulisnya.
Hal tersebut dikatakan Airlangga, saat Halal Bi Halal DPP Partai Golkar secara virtual, Jumat (29/05/2020).
Pada acara yang diikuti jajaran petinggi partai beringin pusat dan daerah tersebut, Airlangga mengingatkan semua peserta untuk menjaga protokol new normal dengan menyelesaikan dua hal.
Baca juga: New Normal, WHO Tekankan Protokol Kesehatan dan Jarak Sosial Cegah Penularan Corona
“Pertama, memutus mata rantai Covid-19. Kedua, menurunkan mata rantai PHK,” kata Airlangga.
Ketua Dewan Etik Partai Golkar Mohammad Hatta pun meminta jajaran Golkar bersatu menghadapi masa percobaan seperti saat ini.
“Terlebih Pak Airlangga memiliki tugas yang cukup berat. Sudah sepantasnya jajaran pengurus Partai Golkar ikut bersatu menghilangkan semua perbedaan-perbedaan,” kata Hatta.
Di sisi lain, Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Agung Laksono berharap, pekan depan Airlangga selaku Menko Perekonomian mulai melakukan percepatan recovery perekonomian.
Baca juga: Usai Idul Fitri, Kemenko Perekonomian Bersiap Pulihkan Ekonomi
“Para pelaku usaha, pekerja UMKM, dan golongan ekonomi lemah perlu pertolongan negara agar ekonomi sektor riil benar-benar bergerak,” kata Agung.
Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Abu Rizal Bakrie, mengingatkan kondisi masyarakat Indonesia saat ini.
“Saya harap seluruh kader Partai Golkar bisa memberi saran dan bekerja untuk kepentingan bangsa, serta menjadi institusi perekat kesatuan dan persatuan bangsa,” kata Rizal.
Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar Akbar Tanjung pun meminta Partai Golkar dapat kembali menjadi partai pemenang.
Baca juga: Golkar Bagikan 1,2 Juta Paket Sembako, Airlangga Minta Kader Terus Bantu Ringankan Beban Warga
“Lakukan konsolidasi dari pusat sampai daerah. Jaga solidaritas. Suara Golkar adalah suara rakyat, Insyaallah kita bisa menjadi pemenang,” kata Akbar.
Senada dengan Akbar, Ketua Dewan Penasehat Partai Golkar Luhut Binsar Panjaitan juga meminta Partai Golkar menjaga kekompakan, persatuan, dan kesatuan.
“Saya ingin Golkar ini hebat, paten! Kita dukung Ketua Umum Airlangga Hartarto. Tantangan Golkar sangat banyak, seperti Pilkada 9 Desember 2020. Ayo kerja keras di tengah Covid-19 ini,” kata Luhut.