Jalan Sehat HUT Partai Golkar Ke-58 Pecahkan Rekor MURI

Kompas.com - 17/10/2022, 21:53 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Partai Golongan Karya (Golkar) menggelar kegiatan jalan sehat serentak di 37 Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golkar di seluruh Indonesia, Minggu (16/10/2022).

Kegiatan yang berhasil mendatangkan sebanyak 2,7 juta peserta tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Partai Golkar. Kegiatan jalan sehat kali ini mengusung tema "Golkar Menang, Rakyat Sejahtera".

Adapun kabupaten atau kota yang memeriahkan kegiatan tersebut, di antaranya Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta (DKI) Jakarta, Bandung, Manokwari, Jayapura, Gorontalo, Wamena, Kalimantan Tengah (Kalteng), Palu, Kendari, dan Kalimantan Timur (Kaltim).

Baca juga: Jabatan Otorita IKN Segera Diisi, Dua Deputi Diutamakan Warga Kaltim

Selain menampilkan berbagai hiburan, jalan sehat bersama Golkar juga menyediakan berbagai macam doorprize berupa barang-barang elektronik, sepeda gunung, hingga sepeda motor.

Khusus di DKI Jakarta, jalan sehat dilangsungkan di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) dengan diikuti sebanyak 70.000 peserta.

Banyaknya peserta jalan sehat di satu wilayah tersebut berhasil membuat Partai Golkar mencatatkan diri dalam Museum Rekor Indonesia (MURI) kategori “Jalan Sehat Serentak Terbanyak”.

Baca juga: Nasi Astakona, Tumpeng Khas Banjar yang Pernah Pecahkan Rekor MURI

Pada kesempatan tersebut, Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto hadir didampingi sejumlah tokoh penting.

Tokoh yang dimaksud, di antaranya Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo, Ketua Penyelenggara HUT Partai Golkar ke-58 Maman Abdurrahman, hingga jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, seperti Meutya Hafid dan Nurul Arifin.

Airlangga Hartarto mengatakan, kegiatan jalan sehat yang digelar serentak tersebut memiliki makna bahwa mesin Partai Golkar semakin kuat jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Baca juga: Pemilu 2024: Bisa Kah Pesona Amien Rais Rebut Suara PAN, dan Anis Matta Curi Suara PKS?

"Dengan jalan sehat hingga terdaftar 2,7 juta, terlihat bahwa kader-kader Partai Golkar siap menghadapi tahun pemilu," katanya.

 

Terkini Lainnya
Anggota DPR RI Komisi IX Ravindra Dukung Langkah Pemerintah Melindungi Aset Ekologis Raja Ampat

Anggota DPR RI Komisi IX Ravindra Dukung Langkah Pemerintah Melindungi Aset Ekologis Raja Ampat

Golkar Membangun Indonesia
Hipmi Dukung Menteri Bahlil Cabut 4 IUP Tambang Nikel Raja Ampat, Perkuat Ekosistem Investasi yang Sehat

Hipmi Dukung Menteri Bahlil Cabut 4 IUP Tambang Nikel Raja Ampat, Perkuat Ekosistem Investasi yang Sehat

Golkar Membangun Indonesia
4 IUP di Raja Ampat Dicabut, Arief Rosyid Apresiasi Respons Cepat Presiden Prabowo dan Menteri Bahlil

4 IUP di Raja Ampat Dicabut, Arief Rosyid Apresiasi Respons Cepat Presiden Prabowo dan Menteri Bahlil

Golkar Membangun Indonesia
Pemerintah Cabut IUP 4 Perusahaan Tambang di Raja Ampat, Sekjen APNI: Bukan Anggota Kami

Pemerintah Cabut IUP 4 Perusahaan Tambang di Raja Ampat, Sekjen APNI: Bukan Anggota Kami

Golkar Membangun Indonesia
Depinas SOKSI Dukung Langkah Pemerintah Hentikan Aktivitas Tambang Nikel di Raja Ampat

Depinas SOKSI Dukung Langkah Pemerintah Hentikan Aktivitas Tambang Nikel di Raja Ampat

Golkar Membangun Indonesia
Lamhot Sinaga Apresiasi Langkah Tegas Presiden Prabowo dan Menteri ESDM Cabut Izin 4 Tambang di Raja Ampat

Lamhot Sinaga Apresiasi Langkah Tegas Presiden Prabowo dan Menteri ESDM Cabut Izin 4 Tambang di Raja Ampat

Golkar Membangun Indonesia
Dukung Penutupan Tambang Nikel di Raja Ampat, Lamhot Sinaga: Keindahan Alam dan Kekayaan Hayati Harus Dilestarikan

Dukung Penutupan Tambang Nikel di Raja Ampat, Lamhot Sinaga: Keindahan Alam dan Kekayaan Hayati Harus Dilestarikan

Golkar Membangun Indonesia
Dua PMK Dinilai Melemahkan Industri Manufaktur, Lamhot Sinaga Minta Pemerintah Revisi Regulasi

Dua PMK Dinilai Melemahkan Industri Manufaktur, Lamhot Sinaga Minta Pemerintah Revisi Regulasi

Golkar Membangun Indonesia
Wakili Parlemen Asia Pasifik di Spring Meeting Bank Dunia, Ravindra Airlangga Bicara Investasi

Wakili Parlemen Asia Pasifik di Spring Meeting Bank Dunia, Ravindra Airlangga Bicara Investasi

Golkar Membangun Indonesia
Andika Hazrumy Resmi Pimpin Golkar Banten, Sebut Konsolidasi Jadi Prioritas Awal

Andika Hazrumy Resmi Pimpin Golkar Banten, Sebut Konsolidasi Jadi Prioritas Awal

Golkar Membangun Indonesia
LG Mundur dari Investasi Baterai EV, Bahlil: Proyek Tetap Jalan, Hanya Ganti Investor

LG Mundur dari Investasi Baterai EV, Bahlil: Proyek Tetap Jalan, Hanya Ganti Investor

Golkar Membangun Indonesia
Sekjen Hipmi Sebut Jet Pribadi yang Digunakan Bahlil untuk Mudik Lebaran Dibayar dengan Dana Pribadi

Sekjen Hipmi Sebut Jet Pribadi yang Digunakan Bahlil untuk Mudik Lebaran Dibayar dengan Dana Pribadi

Golkar Membangun Indonesia
Bahlil Siap Perangi Mafia Migas, Minta Dukungan Ulama

Bahlil Siap Perangi Mafia Migas, Minta Dukungan Ulama

Golkar Membangun Indonesia
Ingin Jadi Pemimpin yang Amanah, Bahlil Minta Nasihat Ulama Ponpes Tebuireng

Ingin Jadi Pemimpin yang Amanah, Bahlil Minta Nasihat Ulama Ponpes Tebuireng

Golkar Membangun Indonesia
Safari Ramadhan ke Ponpes Pasuruan, Bahlil Sebut Peran Ulama Penting untuk Persatuan Indonesia

Safari Ramadhan ke Ponpes Pasuruan, Bahlil Sebut Peran Ulama Penting untuk Persatuan Indonesia

Golkar Membangun Indonesia
Bagikan artikel ini melalui
Oke