Erwin Aksa Kemukakan Gagasan Golkar untuk Meningkatkan Kualitas SDM Indonesia lewat Pendidikan Kejuruan

Kompas.com - 24/10/2022, 13:24 WIB
Siti Sahana Aqesya,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pilar pembangunan Indonesia saat ini bergantung pada generasi bangsa. Untuk mengokohkan fondasi pembangunan, dibutuhkan sejumlah upaya yang bisa mengembangkan mutu sumber daya manusia (SDM) sebagai penggerak perubahan.

Tokoh sekaligus Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golongan Karya ( Golkar) Erwin Aksa mengaku bahwa partai politik yang kini dinaunginya itu punya pandangan sendiri mengenai hal tersebut.

“Saya kira Golkar punya ide lebih baik (yakni gagasan untuk menjawab hal tersebut). Salah satunya, dengan meningkatkan mutu pendidikan yang difokuskan lewat pendidikan kejuruan atau berbasis vokasi,” ujar Erwin menyampaikan gagasan partai Golkar seperti dalam video yang diunggah di kanal YouTube G24, Sabtu (22/10/2022).

Baca juga: Genap Berusia 58 Tahun, Golkar Tunjukkan Eksistensinya sebagai Partai untuk Semua Golongan

Lebih lanjut, Erwin menegaskan kembali bahwa menurut pihaknya, dasar pembangunan yang kuat dimulai dari pendidikan.

Adapun pendidikan berbasis vokasi disoroti pihaknya karena lewat pendidikan jenis ini, Indonesia bisa melahirkan generasi berkualitas, dan berdaya saing.

Selain itu, dengan meningkatkan kualitas pendidikan kejuruan di Indonesia, Golkar meyakini makin banyak generasi muda yang berkesempatan mendapatkan lapangan kerja sesuai dengan bidang industri yang telah dipelajari.

"Pendidikan kejuruan yang baik dapat melahirkan SDM penggerak pembangunan yang berkualitas, siap pakai (karena mampu diserap oleh industri), dan berdaya saing," ujar Erwin lagi.

Baca juga: Airlangga Bagikan 37 Mobil Listrik ke Seluruh DPD Golkar: Memanaskan Mesin Partai, tapi Silent

Oleh karena itu, Golkar berharap, Indonesia dapat meningkatkan kualitas sekaligus memperbanyak fasilitas pendidikan berbasis vokasional. Dengan begitu, Indonesia dapat mengejar kebutuhan industri tak hanya dalam negeri, tetapi juga luar negeri.

Selain meningkatkan kualitas pendidikan, lanjutnya, Golkar juga menyoroti persebaran lulusan sekolah kejuruan berkualitas untuk bekerja di luar negeri. Pasalnya, tantangan bagi lulusan sekolah kejuruan kini adalah lapangan kerja terbatas di dalam negeri.

“Kami tidak berbicara hanya (lapangan) pekerjaan di dalam negeri (sebagai satu-satunya peluang lulusan pendidikan kejuruan). Mungkin, pekerjaan dalam negeri terbatas. Jadi, harus dipikirkan juga bagaimana caranya Indonesia bisa kirim SDM lulusan sekolah kejuruan ke luar negeri,” jelasnya.

Baca juga: HUT Partai Golkar Dinilai Ajang Unjuk Kekuatan Airlangga, Golkar, dan KIB

Golkar menggagas, sambungnya, peningkatan kualitas pendidikan vokasional dapat membuat Indonesia mengirimkan tenaga-tenaga yang dihasilkan dari lulusan berkualitas ke luar negeri.

“Jangan hanya Filipina (seperti yang kami lihat saat ini). Padahal, lapangan pekerjaan di negara lainnya juga terbuka,” tuturnya.

Setelah menyoroti pendidikan, Erwin juga menyampaikan hal penting lainnya yang jadi faktor penggerak perubahan, yakni kondisi ekonomi.

“Setelah pendidikan, (dampaknya ada pada) kondisi ekonomi karena (pendidikan yang berkualitas) akan membuka lapangan pekerjaan. Link and match (antara pendidikan dan ekonomi). Jika pendidikannya baik, mereka akan mendapat pekerjaan, kemudian mereka bisa sejahtera,” paparnya.

Terkini Lainnya
Anggota DPR RI Komisi IX Ravindra Dukung Langkah Pemerintah Melindungi Aset Ekologis Raja Ampat

Anggota DPR RI Komisi IX Ravindra Dukung Langkah Pemerintah Melindungi Aset Ekologis Raja Ampat

Golkar Membangun Indonesia
Hipmi Dukung Menteri Bahlil Cabut 4 IUP Tambang Nikel Raja Ampat, Perkuat Ekosistem Investasi yang Sehat

Hipmi Dukung Menteri Bahlil Cabut 4 IUP Tambang Nikel Raja Ampat, Perkuat Ekosistem Investasi yang Sehat

Golkar Membangun Indonesia
4 IUP di Raja Ampat Dicabut, Arief Rosyid Apresiasi Respons Cepat Presiden Prabowo dan Menteri Bahlil

4 IUP di Raja Ampat Dicabut, Arief Rosyid Apresiasi Respons Cepat Presiden Prabowo dan Menteri Bahlil

Golkar Membangun Indonesia
Pemerintah Cabut IUP 4 Perusahaan Tambang di Raja Ampat, Sekjen APNI: Bukan Anggota Kami

Pemerintah Cabut IUP 4 Perusahaan Tambang di Raja Ampat, Sekjen APNI: Bukan Anggota Kami

Golkar Membangun Indonesia
Depinas SOKSI Dukung Langkah Pemerintah Hentikan Aktivitas Tambang Nikel di Raja Ampat

Depinas SOKSI Dukung Langkah Pemerintah Hentikan Aktivitas Tambang Nikel di Raja Ampat

Golkar Membangun Indonesia
Lamhot Sinaga Apresiasi Langkah Tegas Presiden Prabowo dan Menteri ESDM Cabut Izin 4 Tambang di Raja Ampat

Lamhot Sinaga Apresiasi Langkah Tegas Presiden Prabowo dan Menteri ESDM Cabut Izin 4 Tambang di Raja Ampat

Golkar Membangun Indonesia
Dukung Penutupan Tambang Nikel di Raja Ampat, Lamhot Sinaga: Keindahan Alam dan Kekayaan Hayati Harus Dilestarikan

Dukung Penutupan Tambang Nikel di Raja Ampat, Lamhot Sinaga: Keindahan Alam dan Kekayaan Hayati Harus Dilestarikan

Golkar Membangun Indonesia
Dua PMK Dinilai Melemahkan Industri Manufaktur, Lamhot Sinaga Minta Pemerintah Revisi Regulasi

Dua PMK Dinilai Melemahkan Industri Manufaktur, Lamhot Sinaga Minta Pemerintah Revisi Regulasi

Golkar Membangun Indonesia
Wakili Parlemen Asia Pasifik di Spring Meeting Bank Dunia, Ravindra Airlangga Bicara Investasi

Wakili Parlemen Asia Pasifik di Spring Meeting Bank Dunia, Ravindra Airlangga Bicara Investasi

Golkar Membangun Indonesia
Andika Hazrumy Resmi Pimpin Golkar Banten, Sebut Konsolidasi Jadi Prioritas Awal

Andika Hazrumy Resmi Pimpin Golkar Banten, Sebut Konsolidasi Jadi Prioritas Awal

Golkar Membangun Indonesia
LG Mundur dari Investasi Baterai EV, Bahlil: Proyek Tetap Jalan, Hanya Ganti Investor

LG Mundur dari Investasi Baterai EV, Bahlil: Proyek Tetap Jalan, Hanya Ganti Investor

Golkar Membangun Indonesia
Sekjen Hipmi Sebut Jet Pribadi yang Digunakan Bahlil untuk Mudik Lebaran Dibayar dengan Dana Pribadi

Sekjen Hipmi Sebut Jet Pribadi yang Digunakan Bahlil untuk Mudik Lebaran Dibayar dengan Dana Pribadi

Golkar Membangun Indonesia
Bahlil Siap Perangi Mafia Migas, Minta Dukungan Ulama

Bahlil Siap Perangi Mafia Migas, Minta Dukungan Ulama

Golkar Membangun Indonesia
Ingin Jadi Pemimpin yang Amanah, Bahlil Minta Nasihat Ulama Ponpes Tebuireng

Ingin Jadi Pemimpin yang Amanah, Bahlil Minta Nasihat Ulama Ponpes Tebuireng

Golkar Membangun Indonesia
Safari Ramadhan ke Ponpes Pasuruan, Bahlil Sebut Peran Ulama Penting untuk Persatuan Indonesia

Safari Ramadhan ke Ponpes Pasuruan, Bahlil Sebut Peran Ulama Penting untuk Persatuan Indonesia

Golkar Membangun Indonesia
Bagikan artikel ini melalui
Oke