Airin-Ade Dapat Dukungan Solid Relawan Urang Banten untuk Pimpin Banten

Kompas.com - 26/10/2024, 19:36 WIB
Dwi NH,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

Pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Banten nomor urut 1, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, menerima dukungan dari Relawan Urang Banten (RUB) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. DOK. Istimewa Pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Banten nomor urut 1, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, menerima dukungan dari Relawan Urang Banten (RUB) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

KOMPAS.com - Pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Banten nomor urut 1, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, menerima dukungan dari Relawan Urang Banten (RUB) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Relawan tersebut terdiri dari berbagai tokoh masyarakat, ulama, jawara, dan pemuda di Provinsi Banten. Mereka menilai pasangan Airin-Ade memiliki pengalaman yang mumpuni, baik dari Banten utara maupun selatan.

Ketua Umum (Ketum) RUB Pepep Faisaludin mengatakan bahwa dukungan tersebut didasarkan pada komitmen kuat dari pasangan Airin-Ade dalam memperjuangkan pemerataan pembangunan di Banten.

Baca juga: Gaungkan Transformasi Hijau di Sektor Ekonomi, Ini Program Airin-Ade

"Kami Relawan Urang Banten siap berjuang memenangkan Ibu Airin dan Pak Ade sebagai gubernur dan wagub Banten periode 2025-2030,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (26/10/2024).

Pepep menambahkan bahwa program Konektivitas Banten Terpadu yang tertuang dalam Misi 3 pasangan Airin-Ade, yaitu 'Memperkuat konektivitas simpul antar wilayah dan pemerataan pembangunan yang Sinergis, Berkelanjutan, dan Strategis (Sinergis)', sejalan dengan harapan masyarakat Banten selatan.

Menurutnya, program tersebut merupakan langkah konkret untuk mengatasi kesenjangan pembangunan antara Banten utara dan selatan.

Baca juga: Dukung Paslon Rido, Bang Japar Ingin Warga Jakarta Tetap Jadi Kreator Pembangunan Kota Global

"Kami melihat pasangan Airin-Ade sebagai pemimpin yang peka terhadap permasalahan pembangunan di Banten selatan dan mampu memberikan solusi konkret,” ujarnya.

Selain itu, konsep ‘Jalan Memadai Untuk Semua’ yang diusung Airin-Ade dianggap sebagai langkah baik untuk memperbaiki infrastruktur jalan di wilayah Banten selatan, yang selama ini minim.

Sementara itu, Sekretaris RUB, A Putra Ferdiana, menyatakan dukungan terhadap pasangan Airin-Ade didorong oleh rasa bangga sebagai warga Kabupaten Lebak untuk mendukung putra daerah, Ade Sumardi.

Baca juga: Ausilius You Calon Wakil Gubernur Papua Tengah Meninggal Sehari Setelah Ulang Tahun ke-60

"Kami merasa wajib mendukung putra terbaik kami, Pak Ade, sebagai calon wakil gubernur Banten mendampingi Ibu Airin," jelasnya.

RUB menilai Airin sebagai pemimpin cerdas dan energik, yang telah berhasil mengubah Tangsel menjadi kota maju.

"Kami berharap kepemimpinannya dapat membawa perubahan serupa di Kabupaten Lebak dan wilayah Banten Selatan lainnya yang masih tertinggal," ujarnya.

Baca juga: Tokoh Masyarakat Kendalikan Peredaran Sabu di Bengkalis, Transaksi di Tepi Laut

Putra Ferdiana menegaskan bahwa RUB akan bekerja keras untuk memenangkan pasangan Airin-Ade, dengan menggalang dukungan dari berbagai tokoh masyarakat.

"Kami akan mengajak semua kalangan untuk ikut serta memenangkan pasangan Airin-Ade," ucapnya.

Terkini Lainnya
APK Dirusak Oknum Tertentu, Tim Pemenangan Rido Bentuk Tim Reaksi Cepat
APK Dirusak Oknum Tertentu, Tim Pemenangan Rido Bentuk Tim Reaksi Cepat
Golkar Membangun Indonesia
Berdemokrasi dengan Hati Nurani, Airin Ajak Masyarakat Dukung Andika Hazrumy-Nanang Supriatna 
Berdemokrasi dengan Hati Nurani, Airin Ajak Masyarakat Dukung Andika Hazrumy-Nanang Supriatna 
Golkar Membangun Indonesia
Dicurhati Warga yang Terjerat Rentenir dan Pinjol, Airin Berjanji Akan Tingkatkan Literasi Keuangan Masyarakat
Dicurhati Warga yang Terjerat Rentenir dan Pinjol, Airin Berjanji Akan Tingkatkan Literasi Keuangan Masyarakat
Golkar Membangun Indonesia
Dengan Visi Banten Maju Bersama, Airin-Ade Siap Wujudkan Aspirasi Masyarakat
Dengan Visi Banten Maju Bersama, Airin-Ade Siap Wujudkan Aspirasi Masyarakat
Golkar Membangun Indonesia
Debat Kedua Pilkada Banten, Airin-Ade Paparkan Multiprogram untuk Entaskan Kemiskinan
Debat Kedua Pilkada Banten, Airin-Ade Paparkan Multiprogram untuk Entaskan Kemiskinan
Golkar Membangun Indonesia
Dorong Aspek Transportasi, Airin-Ade Bahas Program Konektivitas Banten Terpadu
Dorong Aspek Transportasi, Airin-Ade Bahas Program Konektivitas Banten Terpadu
Golkar Membangun Indonesia
Dukung Ekonomi Pesantren, Airin-Ade Siapkan Program Santri Tani dan Santri Innovator
Dukung Ekonomi Pesantren, Airin-Ade Siapkan Program Santri Tani dan Santri Innovator
Golkar Membangun Indonesia
Dinilai Cintai Keberagaman, Airin Dapat Dukungan dari Komunitas Masyarakat Bugis, Makassar, Toraja, dan Mandar
Dinilai Cintai Keberagaman, Airin Dapat Dukungan dari Komunitas Masyarakat Bugis, Makassar, Toraja, dan Mandar
Golkar Membangun Indonesia
Airin-Ade Dapat Dukungan Solid Relawan Urang Banten untuk Pimpin Banten
Airin-Ade Dapat Dukungan Solid Relawan Urang Banten untuk Pimpin Banten
Golkar Membangun Indonesia
Relawan ASDH Dukung Airin-Ade karena Suka Program Kesehatannya, Airin: Kepercayaan Ini Akan Kami Jaga
Relawan ASDH Dukung Airin-Ade karena Suka Program Kesehatannya, Airin: Kepercayaan Ini Akan Kami Jaga
Golkar Membangun Indonesia
Gaungkan Transformasi Hijau di Sektor Ekonomi, Ini Program Airin-Ade
Gaungkan Transformasi Hijau di Sektor Ekonomi, Ini Program Airin-Ade
Golkar Membangun Indonesia
Dukung Pemberdayaan Santri, Airin-Ade Siapkan Program Inovatif di Banten
Dukung Pemberdayaan Santri, Airin-Ade Siapkan Program Inovatif di Banten
Golkar Membangun Indonesia
Airin-Ade Siapkan Sejumlah Program untuk Kembangkan Sektor Kelautan dan Perikanan Banten
Airin-Ade Siapkan Sejumlah Program untuk Kembangkan Sektor Kelautan dan Perikanan Banten
Golkar Membangun Indonesia
Cegah Anak Perempuan Putus Sekolah, Airin Rachmi Diany Tawarkan Program Beasiswa Ini
Cegah Anak Perempuan Putus Sekolah, Airin Rachmi Diany Tawarkan Program Beasiswa Ini
Golkar Membangun Indonesia
Demi Pemerataan Pembangunan Banten, Airin Janji Perjuangkan Pemekaran Daerah di Kabupaten Lebak 
Demi Pemerataan Pembangunan Banten, Airin Janji Perjuangkan Pemekaran Daerah di Kabupaten Lebak 
Golkar Membangun Indonesia
Bagikan artikel ini melalui
Oke